Ada 106,188 warga gaza yang terluka dan warga yang terkena penyakit di Gaza semakin meningkat setiap harinya.
Sejumlah rumah sakit di Gaza dihancurkan tentara Israel, stok medisnya pun semakin sekarat, tidak setara dengan jumlah korban luka akibat bom yang terus melambung tinggi.
Kementerian Kesehatan mengatakan dalam sebuah pernyataan: Stok bahan habis pakai medis telah menjadi nol di rumah sakit dan penyedia layanan, yang membahayakan nyawa pasien. Kementerian Kesehatan mengimbau lembaga-lembaga kemanusiaan, PBB, dan internasional untuk berupaya menyediakan dan memperkenalkan bantuan-bantuan tersebut, mengingat agresi dan penjajah Israel Israel yang terus berlanjut di seluruh Jalur Gaza.
Banyak dokter dan juga tenaga medis yang syahid karena serangan dan pengepungan rumah sakit oleh penjajah sehingga para dokter dan tenaga medis yang menangani terbatas, sehingga rumah sakit crowded & membludak banyak pasien yang tidak tertangani dengan baik.
Muslim Seasia mengunjungi Jordania yang menampung pengungsian terbesar warga Palestina dari Gaza, dan banyak warga yang dievakuasi dengan kondisinya sangat memprihatinkan karena luka berat dan juga penyakit stadium lanjut seperti kanker dan penyakit lainnya.Kami mengajak Sahabat Muslim sekalian untuk dapat mendukung dan memperhatikan warga Gaza yang membutuhkan kebutuhan untuk berobat dan kebutuhan biaya hidup selama di negara penampung dengan klik "Donasi Sekarang"